KORVET SILUMAN TERBAIK |
Korvet Siluman kelas Visby milik Angkatan Laut Swedia |
Kelas Visby dipersenjatai dengan meriam Bofors 57mm 70 SAK MKIII, rudal permukaan-ke-udara Umkhonto, rudal anti-kapal Saab Bofors Dynamics RBS 15 MK2, peluncur granat peluncur granat bertenaga roket, ASW 127mm, terpedo 400mm. wikipedia. org
Korvet siluman K 130 |
Korvet siluman K 130 merupakan korvet termodern milik angkatan laut Jerman. Siluman ini dipersenjatai dengan satu meriam Otobreda 76 mm, dua meriam automatik MLG 27 mm, rudal anti kapal RBS-15 Mk 3, dan dapat melaju hingga 26 knot (48 km/jam) dengan daya jelajah 4.000 mil laut (7.400 km pada kecepatan 28 km/jam). wikipedia.org
Korvet siluman kelas SIGMA milik TNI-AL |
Korvet siluman kelas SIGMA milik TNI-AL dibangun Damen Schelde Naval Shipbuilding, Belanda. Korvet ini dipersenjatai dengan meriam Oto-Melara 76 mm, dua kanon ringan Auxiliary Gun 20 mm Vector G12, Rudal anti kapal MBDA Exocet MM40 block 2, rudal permukaan ke udara ke udara MBDA Mistral TETRAL, torpedo 3A 244S Mode II/MU 90. Kecepatan maksimum korvet Sigma adalah 28 knots (52 km/jam) dan mampu menjelajah hingga 4.800 mil laut (8.900 km pada kecepatan 14 knot atau 26 km/jam).Damen
Korvet siluman kelas Milgem milik angkatan laut Turki |
Korvet siluman kelas Milgem milik angkatan laut Turki. Kapal ini dilengkapi dengan meriam 76mm Oto Melara, dua senjata mesin Aselsan STAMP, rudal anti kapal Harpoon, rudal anti serangan udara SeaSparrow, terpedo 324 mm. Kapal ini dapat melaju hingga 30 knot (56 km/jam) dan menjelajah hingga 3,500 mil laut (6.480 km pada kecepatan15 knots atau 28 km/jam). Turkish Naval Forces
Korvet siluman kelas Steregushchy |
Korvet siluman kelas Steregushchy merupakan kovet terbaru Rusia. Korvet ini dipersenjatai dengan meriam 100mm A-190 Arsenal atau 130mm A-192, rudal Reduk-K, rudal Kh-35, pertahanan udara Kashtan, AK-630, senjata mesin otomatis 14.5mm MTPU pedestal, terpedo 330mm Paket-NK . Stereshguchy mampu melaju dngan kecepatan 27 knot (50 km/jam) dengan daya jelajah 3.800 mil laut (7,000 km pada kecetpatan 14 knot atau 26 km/jam. oursogo.com
Korvet Baynunah Milik Angkatan Laut Uni Emirat Arab |
Angkatan Laut Uni Emirat arab memilikiKorvet Baynunah untuk penjaga wilayah perairan dan Zona Ekonomi Eksklusif. Korvet ini dipersenjatai dengan meriam Oto Melara 76 mm/62 mm, dua senjata mesin Rheinmetall MLG 27 27 mm, rudal Ecocet MBDA MM40 Blok 3, untuk pertahanan udara Baynunah mengandalkan rudal sistem RAM Blok 1. Kapal ini mampu melaju dengan kecepatan 30 knot (56 km/jam), daya jelajah 2.400 mil laut (4,400 km pada kecepatan 5 knots atau 28 km/jam. defence.pk
Baca selanjutnya: Kapal Selam Terbesar Didunia Kapal Selam Akula Rusia.
TEMPO.CO & Jakartagreater
No comments:
Post a Comment